Checklist Perlengkapan Minimarket Sebelum Opening!

Dijaman modern ini masyarakat terutama di perkotaan lebih mengedepankan kenyamanan saat berbelanja. Toko ritel dengan konsep modern tersebut seperti minimarket dan supermarket ataupun swalayan dimana pembeli dapat mengambil sendiri produk yang dicari. Minimarket dan supermarket menawarkan promosi dan diskon yang banyak diincar oleh pembeli terutama ibu-ibu, selain itu minimarket memiliki ruangan ber-AC sehingga nyaman.

Dengan kondisi tersebut membuka usaha minimarket tentunya memiliki peluang keuntungan yang cukup menjanjikan. Sebelum membuka minimarket kamu harus tau perlengkapan apa saja yang diperlukan untuk menunjang kegiatan jual beli di minimarket. Untuk kamu yang sedang ingin membuka retail minimarket kamu perlu mengetahui peralatan apa saja yang dibutuhkan.

Perlengkapan Minimarket Yang Dibutuhkan

Dengan memiliki perlengkapan minimarket yang lengkap akan memudahkan kamu dalam menjalankan usaha minimarket. Perlengkapan minimarket tersebut memiliki beberapa jenis yang dikelompokkan sesuai dengan fungsinya. Berikut perlengkapan minimarket yang perlu kamu siapkan sebelum membuka usaha minimarket :

Display Produk Minimarket


Perlengkapan Minimarket 1

Merupakan perlengkapan minimarket yang digunakan untuk menampilkan atau memajang produk yang akan dijual. Ada beberapa jenis perlengkapan display minimarket diantaranya :

1. Rak Minimarket

Rak minimarket merupakan display produk yang paling utama karena untuk memajang produk seperti kebutuhan pokok, kebutuhan kamar mandi, kosmetik, jajan dan keperluan rumah tangga lainnya. Rak minimarket tersebut juga biasanya disebut dengan rak gondola. Rak gondola memiliki 3 jenis yaitu wall gondola (rak yang menempel di tembok), island gondola (rak yang berada di tengah minimarket), end gondola (rak penutup island gondola).

2. Rak Obral

Rak obral bisa digunakan untuk memajang makanan ringan, baju, buah, kebutuhan pokok dan masih banyak lainnya, produk yang dipajang di box obral tersebut sedang promo atau diskon. Rak obral mempunyai 2 rak yaitu rak atas untuk display dan rak bawah berfungsi sebagai penyimpanan.

3. Rak Rokok

Sesuai dengan namanya, rak rokok ini digunakan untuk mendisplay rokok. Selain itu rak koko juga bisa digunakan untuk mendisplay kosmetik, parfum, susu formula atau lainnya.

4. Chiller Box Showcase

Merupakan kulkas pendingin untuk memajang minuman dingin dengan suhu 1°C hingga 7°C. Minuman dingin banyak diminati oleh calon pembeli apalagi di cuaca yang panas, tentunya ini akan mempengaruhi pengunjung minimarket.

5. Chest Freezer Box

Perlengkapan minimarket ini difungsikan untuk menyimpan dagangan seperti es krim dan aneka frozen food yang membutuhkan alat pembeku untuk tetap menjaga kualitas produk.

Perlengkapan Kasir


Perlengkapan Minimarket 3

Perlengkapan kasir minimarket menjadi bagian penting dari toko yang akan memberikan kemudahan bagi pembeli saat berbelanja. Perancangan peralatan minimarket harus dibuat nyaman agar kasir tidak cepat mengalami kelelahan sehingga tidak mengganggu produktivitas kerja.

1. Meja Kasir

Meja kasir memiliki desain khusus untuk meletakkan komputer yang ditempatkan di di atas meja. Meja kasir minimarket ada yang memiliki shelving di bagian depan dan samping meja yang dapat digunakan untuk display produk seperti coklat, permen, dan lain-lain.

2. Sistem Kasir

Sistem kasir menggunakan mesin kasir yang telah terintegrasi dengan software kasir untuk memudahkan proses perhitungan dan pencatatan jual-beli di minimarket.

3. Penunjang Peralatan Kasir

Penunjang perlengkapan kasir tersebut seperti money detector, EDC kartu debit/kredit, kertas struk, pita printer, dan bak pengesat uang.

Perlengkapan Promosi Minimarket

Beberapa supermarket seperti hypermart, hero, superindo menggunakan strategi obral sebagai salah satu strategi untuk mempromosikan produknya dan cara ini berhasil sesuai harapan tim marketingnya.

1. Billboard

Merupakan papan nama toko yang terpasang pada bagian depan toko, bisa berupa neon box.

2. Standing neon box

Merupakan papan nama tunggal Standing Neon Box, sebuah papan nama tunggal dengan neon box dua muka. Dipasang di pinggir jalan yang berada di sekitar minimarket itu sendiri.

3. Custom atribut

Custom seperti baliho, banner, spanduk yang berisi informasi mengenai produk yang dijual hingga promosi.

Peralatan Belanja Pelanggan


Perlengkapan Minimarket 4

Untuk memudahkan pelanggan mengambil barang atau membawa belanjaan maka diperlukan peralatan belajar, di antaranya sebagai berikut :

1. Trolley belanja

Perlengkapan belanja untuk meletakkan barang belanjaan berupa kereta dorong yang memiliki bak keranjang berukuran besar, gagang, dan roda.

2. Keranjang belanja

Merupakan alat untuk meletakkan barang, terdapat dua jenis yaitu keranjang jinjing dan juga keranjang tarik.

3. Tas belanja

Tas belanja tersebut untuk membawa barang setelah dari kasir, bisa berupa tas plastik atau tas spunbond atau tas berbahan kertas yang lebih ramah lingkungan.

Rak Penyimpanan

Perlengkapan Minimarket 2

Saat menjalani usaha minimarket tentunya membutuhkan ruangan dan alat untuk menyimpan stok barang. Agar stok barang tetap terjaga kualitasnya lebih baik diletakkan di rak gudang sebagai penyimpanan. Rak gudang ini juga disebut dengan rak warehouse. Jenis yang paling sering digunakan dalam usaha ritel yaitu menggunakan Light dan Heavy Duty yang mampu menahan beban hingga 1 ton per susunnya.

Baca Juga : 5 Tips Jitu Memulai Usaha Toko Kelontong!

Itulah perlengkapan minimarket yang paling penting agar kegiatan jual-beli bisa berjalan dengan lancar dan mendapatkan daya tarik pembeli. Jika kamu ingin memulai usaha minimarket mulailah dengan mencicil beberapa perlengkapan minimarket. Peralatan minimarket seperti rak minimarket, meja kasir, troli, keranjang belanja dan rak gudang tersebut dapat kamu beli di Dewa Rackindo. Selain menyediakan rak minimarket, Dewa Rackindo juga menyediakan perlengkapan minimarket yang sudah disebutkan sehingga kamu tidak perlu pusing lagi untuk mencari vendor lain untuk memenuhi kebutuhan minimarket. Tim Dewa Rackindo juga akan membantu kamu membuat desain layout sesuai dengan ukuran ruangan secara gratis, Silahkan hubungi Customer Service kami melalui Whatsapp dengan Klik Disini. Semoga usaha minimarket mu lancar dan sukses!!